♪♫•*¨*•.¸¸❤¸¸.•*¨*•♫♪----->>> Welcome to My Blog <<<-----♪♫•*¨*•.¸¸❤¸¸.•*¨*•♫♪

Senin, 28 Juni 2010

Mengatasi Lecet Akibat Memakai Sepatu


Setiap orang pasti ingin tampil menawan dengan pakaian yang dikenakannya. Apalagi jika ingin tampil atau bertemu dengan orang banyak. Mereka juga ingin berjalan nyaman dengan sepatu atau alas kaki yang dipakainya.

Namun tak dapat dipungkiri lagi bahwa ketidaknyamanan memakai sepatu sering terjadi. Entah itu karena sepatu yang sempit, kebesaran ,terlalu tinggi dan sebagainya. Sepatu sempit atau sepatu baru kadang kala dapat menimbulkan lecet pada bagian kaki. Hal tersebut sangat mengganggu kenyamanan dan rasa percaya siri. Padahal saat membeli sepatu sudah dicoba dan pas, tapi ternyata setelah dipakai tidak nyaman dan mengakibatkan lecet/luka.
 
Tak ada gunanya jika menyerah atau putus asa. Tak usah khawatir, lecet akibat memakai sepatu dapat diatasi. Caranya adalah dengan menggunakan bawang merah. Ambil satu atau dua siung bawang merah kemudian irislah dengan pisau menjadi dua bagian. Setelah itu gosokkanlah bawang merah tersebut pada bagian sepatu yang menimbulkan lecet tadi. Sepatu anda pasti tak akan mengakibatkan luka atau lecet lagi jika dipakai dan anda akan merasa nyaman memakai kembali sepatu tersebut.

 
Sedikit saran dari saya, jika membeli sepatu carilah ukuran yang cocok, bahan yang tidak menyebabkan capek pada kaki dan tentunya nyaman untuk dipakai.
Selamat mencoba, semoga bermanfaat.......^^


4 komentar: